Apr 9, 2021
rbenv: Pemasangan
Sebelumnya silakan menuju tulisan yang ini sebagai rujukan kenapa saya menggunakan environment terbatas. Salah duanya adalah mesin debian buster saya mengalami kendala dependencies saat memasang jekyll dari repository maupun dari Gem. Selain itu ada nilai tambah menggunakan rbenv dari github yaitu perangkat yang terpasang merupakan yang terbaru.
Langkah inisiasi rbenv belum pernah saya catat, sehingga saya rasa perlu untuk keperluan lain waktu.
Instalasi rbenv
$ git clone https://github.com/rbenv/rbenv.git ~/.rbenv
$ cd ~/.rbenv && src/configure && make -C src
Langkah ini adalah untuk mengunduh rbenv dari github dan melakukan kompilasi aplikasi.
Inisiasi rbenv
$ echo 'export PATH="$HOME/.rbenv/bin:$PATH"' >> ~/.bash_profile
$ ~/.rbenv/bin/rbenv init
Inisiasi ini dijalankan pertama kali setelah instalasi. Untuk selanjutnya dengan menjalankan:
$ rbenv init
Ruby 3.0.1
$ rbenv install 3.0.1
Versi ruby yang dipakai adalah yang terbaru saat membuat tulisan ini.
Pengecekan Perangkat
$ gem -v
2.7.6.2
$ ruby -v
ruby 2.5.5p157 (2019-03-15 revision 67260) [x86_64-linux-gnu]
$ rbenv init
# Load rbenv automatically by appending
# the following to ~/.bash_profile:
eval "$(rbenv init -)"
$ rbenv shell 3.0.1
$ ruby -v
ruby 3.0.1p64 (2021-04-05 revision 0fb782ee38) [x86_64-linux]
$ gem -v
3.2.15
Silakan jalankan pengecekan ini bila diperlukan. Saya menjalankan setiap memulai sesi console saat memulai masuk ke lingkungan ruby.
[…] halnya dokumentasi pemasangan rbenv, saya belum pernah mendokumentasikan proses pemasangan pyenv. Kedua, silakan menuju tulisan yang […]